SERANG - Masuk dalam nominasi penilaian Innovative Gevornment Award (IGA) 2022, Kampung Pekijing Kota Serang semakin kompak dan kreatif.
Kreativitas itu muncul dari insiatif masyarakat yang telah mengubah sampah organik menjadi kerajinan tangan atau kriya, Kamis (01/12/2022).
Hal ini merupakan salah satu contoh kreatifitas yang dilakukan oleh masyarakat di kampung pekijing.
Seperti membuat kerajinan hiasan bunga hingga berbagai macam patung dari potongan kayu bekas.
Tidak hanya itu, kampung pekijing yang terletak di Kecamatan Taktakan Kota Serang juga terkenal dari penduduknya yang ramah dan sangat nguyub.
Saat para tim penilaian dari IGA 2022 mendatangi kampung pekijing tersebut, sejumlah ibu ibu asyik memberikan karangan bunga dari hasil tanaman disekitar halaman rumah.
Ada juga beberapa ibu ibu yang sedang mempersiapkan hidangan makanan untuk tim penilaian IGA 2022 dan tamu undangan yang hadir.
Sementara, para bapak bapak sudah mempersiapkan kursi dan meja tamu untuk tim penilaian IGA 2022.
Kekompakan itu tidak hanya dilakukan saat tim penilaian IGA 2022 mengunjungi kampung pekijing, bahkan setiap hari kegiatan gotong royong itu dilakukan oleh penduduk di kampung pekijing.
Kampung pekijing di Kota Serang ini memang sangat unik, karena sering dijuluki kampung literasi.
Hampir disetiap rumah memiliki koleksi buku bacaan atau perpustakaan mini sendiri.
Anak anak asyik belajar sambil bermain, ada yang mewarnai ada yang membaca buku cerita anak.
Diketahui, tim penilaian IGA 2022 didampingi oleh Kepada DP3AKB Kota Serang, Kepala Dinas Bappeda Kota Serang, Kepala Dinas Bapenda Kota Serang, Lurah Karang Anyar dan jajaran stakholder lainnya ikut mengawal kegiatan tersebut.
Penulis : Admin.