Logo
images

Bangun Kampung Wisata Di Taman Kreatif Pipitan

SERANG - Bertempat di Taman Kreatif Pipitan Lingkungan Pipitan RT 04 RW 02 Kelurahan Pipitan dan di tempat Kiara Traning Center Kelurahan Kiara Kecamatan Walantaka Kota Serang Provinsi Banten, Jumat (28/05/2021).

Akhyadi selaku Ketua Pokdarwis Pipitan Kreatif dan sekaligus Ketua KIM Taman Kreatif Pipitan, mengadakan kegiatan silaturahmi, diskusi dan ngobrol santai bersama Akademisi/ Konsultan/Dosen Untirta, mahasiswa dari Untirta dan Toko masyarakat Walantaka pk. H.Topik Haerundin mendiskusikan terkait Kampung Wisata yang ada di Kota Serang khusus di Kelurahan Pipitan.

Dalam kesempatan diskusi tersebut kami akan mengadakan kegiatan Kolaborasi, sinerji bersama untuk pengembangan Kampung Wisata Pipitan yang awal kampung wisata Rintisan agar menjadi Kampung Wisata berkembang berbasis Masyarakat, Kolaborasi, sinerji ini antara lain bersama Pokdarwis Pipitan Kreatif,Pemerintah, Akademisi, Komunitas, Swasta, Media dan Masyarakat dll nya.

Agar Kampung Wisata Pipitan yang berbasis Masyarakat cepat terasa dampak untuk ekonomi, pentingkatan kesejahteraan dan juga bisa menjadi salah satu penyemubang Pendapatan Asli Daerah Kota Serang / PAD di sektor Wisata berbasis masyarakat. Ini semua adalah harapan kita semua semoga bisa berjalan sesuai dengan rencana dan harapan. 

 

Penulis : Akhyadi KIM Taman Kreatif Pipitan.

 

 



Dipost Oleh Admin FK-KIM

FK KIM Kota Serang adalah forum resmi kelompok informasi Kota Serang yang berfungsi sebagai media silaturahmi dan informasi yang dapat diakses oleh seluruh masyarakat Kota Serang.