Logo
images

Ketua FK-KIM Kota Serang Dukung KRLA 2021

SERANG - Menanggapi program rutin tahunan Pemerintah (Pemkot) Kota Serang yakni Kampung Resik Lan Aman (KRLA) 2021, Pengurus Karang Truna Kelurahan Sepang, Dudi Apriliadi angkat bicara.

Sebagai salah satu aktivis Penggiat Lingkungan dan juga sebagai Ketua Forum Komunikasi - Kelompok Informasi Masyarakat (FK-KIM) Kota Serang, Dudi beranggapan adanya program KRLA 2021 itu sebagai suatu bentuk terobosan yang baik dari pemkot serang di bawah kepemimpinan Walikota Serang Syafrudin dan Wakil Walikota Serang Subadri Ushuludin. 

"Saya mendukung tinggal bagaimana kita bersama-sama saling memberikan edukasi dan juga harus mengaplikasikan secara nyata dilingkungan masyarakat," ujarnya melalui pesan Whatsapp, Senin (24/05/2021).

Dudi juga berharap kedepannya adanya program KRLA tersebut masyarakat di Kota Serang dapat terbiasa hidup dengan keadaan alam dan liungkungan yang bersih di kehidupan sehari-hari.

"Yang pada akhirnya seluruh masyarakat serang akan menjadi terbiasa dengan situasi yang resik itu di kehidupan sehari-hari," harapnya.

Ia menambahkan jika program KRLA perlu adanya pendampingan secara berkelanjutan dari pemerintah dan dinas terkait lainnya.

"Sehingga masyarakat sampailah kepada harapan yang di sebut Resik Lan Aman itu dan juga semoga hal ini bukan hanya sekedar diskusi saja tetapi harus dapat di implementasikan setelahnya agar apa yang di lakukan oleh program kedinasan menjadi terlihat nyata di masyarakat," 

 

 

 

 

 

Salam Lestari..

Penulis : Rini KIM Kota Serang.

 



Dipost Oleh Admin FK-KIM

FK KIM Kota Serang adalah forum resmi kelompok informasi Kota Serang yang berfungsi sebagai media silaturahmi dan informasi yang dapat diakses oleh seluruh masyarakat Kota Serang.