Logo
images

Wisata Pantai Gope

SERANG - Salam dulur sedanten, sampun ngopi? Ngopi geh enda ore paleng. Warga kota serang mana yang belum tahu dengan pantai Gopek? Kebangetan nih kalau ce'es gak tahu apalagi belum pernah ke sana.

Pantai yang berada di kecamatan Kasemen ini dinamakan Gopek bukan tanpa alasan, sebutan ini adalah julukan yang diberikan oleh masyarakat kota Serang sendiri lho, karena tiket masuk ke pantai ini hanya Rp. 500,- saja.

Sebenernya pantai Gopek lebih tepatnya disebut sebagai dermaga, karena memang kita tidak akan menikmati air laut untuk berenang di pantai tesebut. Selain bibir pantai yang bisa dibilang tidak ada, dan terkepung dengan hutan bakau membuat ekspetasi pada awal kita mengunjunginya akan terasa berbeda jauh tak seperti pantai-pantai pada umumnya seperti di Anyer atau Carita.

Tapi tak usah risau ce'es, justru di pantai Gopek kita bisa menikmati suasana pantai yang santai dengan angin sepoi-sepoi dan pemandangan laut yang cukup indah. Selain itu kita juga bisa menyewa kapal untuk mengunjungi pulau-pulau terdekat dari pantai Gopek seperti pulau Burung, pulau Lima dan pulau lainnya. Pulau-pulau tersebut adalah pulau yang masih asri dan sepi jadi kalian bisa bermain air sepuasnya di pulau tersebut tapi jangan jauh-jauh yah nanti bukannya liburan malah ce'es ada di artikel ini. Hehehe....

Selain itu kita juga bisa berkuliner ria dengan santapan laut di tempat tersebut, kita bisa menikmati makanan olahan kerang, kepiting dan pastinya ikan. Kita juga bisa langsung mendatangi tempat pelelangan ikan; yang terletak tak jauh dari pelabuhan kapal; untuk membeli hasil tangkapan para nelayan, baiknya jika kalian mau membeli ikan harus tahu kapan kapal nelayan bersandar, kalian bisa datang sore hari atau saat subuh.

 

 

Penulis : Admin.



Dipost Oleh Admin FK-KIM

FK KIM Kota Serang adalah forum resmi kelompok informasi Kota Serang yang berfungsi sebagai media silaturahmi dan informasi yang dapat diakses oleh seluruh masyarakat Kota Serang.