SERANG - Kecamatan Cipocok Jaya mengelar Acara Pra Musyawarah Perencanaan Pembangunan Daerah Tingkat Kecamatan Cipocok Jaya RKPD Tahun 2024.
Kepala Kecamatan Cipocok Jaya, Tubagus Yassin mengatakan jika acara Pra musrenbang ini dengan Musrenbang itu beda, Kalau pra itu artinya cuma fokus untuk mengusulkan program kerja dari tingkat kelurahan masing-masing, termasuk Cipocok Jaya, sedangkan kalau Musrenbang itu cuma mempresentasikan hasil kerja kita.
"Itu nanti akan masuk ke data aplikasi sibangwildan, saya berharap tahun ini PAD Kota Serang segera meningkat," katanya saat memberikan sambutan sekaligus membuka acara, Kamis (26/01/2023).
Sedangkan Sekretaris Camat Cipocok Jaya berpendapat Musrenbang bisa di jadikan ajang silaturahmi antar tokoh masyarakat, tokoh pemuda dan tokoh agama, forum RT/RW, LPM dan BKM.
"Kita harus selalu berkonsolidasi dengan baik jika kita melaksanakan program apa saja yang harus di usulkan, kita jangan saling debat, dan saling ngotot, bagi tokoh masyarakat Cipocok jaya harus membangun kekuatan agar bisa membawa Cipocok Jaya mengharumkan nama prestasi di Kota Serang," Terangnya.
Penulis: Adha KIM Cipocok Jaya.