SERANG - Ketua DPRD Kota Serang Muji Rohman mengungkapkan, terima kasih atas undangan dan kesempatannya telah diberikan waktu sambutan dalam acara Rapat Koordinasi (Rakor) GP Ansor se-Kota Serang.
Muji mengatakan, Nahdlatul Ulama (NU) mewarisi semangat juang para ulama dalam mencintai tanah air Indonesia. Oleh karen itu, kata muji, Nahdlatul Ulama (NU) sangat penting keberadaannya dalam mewujudkan kesamaan, persamaan, dan kedamaian di Indonesia.
"Keberadaan NU sangat terasa kebermanfaatan untuk negara kita, dan termasuk keberadaan GP Ansor di Kota Serang," ungkap muji saat sambutannya bertempat di hotel horison TC UPI Serang, Rabu (13/11/24).
Ia juga berpesan, dalam Pemilihan Umum (pemilu) Nanti keberlangsungan nya mudah-mudahan bisa berjalan dengan lancar dan sesuai dengan harapan.
"Sebentar lagi pesta demokrasi akan dilaksanakan, saya berpesan untuk menjaga kondusifitas, keamanan, dan ketertiban. Jangan terpancing karena perbedaan pilihan itu hal biasa, kita tetap jaga keamanan demokrasi," ucap muji.
Sementara itu, Sekretaris Umum Muslimat Nahdlatul Ulama (NU) Pimpinan Cabang Kota Serang Wicka Yunita Dwi Utami mengungkapkan terima kasih atas undangan yang telah diberikan.
Ia mengatakan, Muslimat NU akan terus sinergi dan berkolaborasi dengan GP Ansor, Banser dan lainnya. "Sebagai wujud support dan dalam mewujudkan NKRI yang bermartabat dan damai Muslimat NU siap bersinergi," ucap wicka Dosen Pendidikan Islam Anak Usia Dini itu pun, mengatakan besar harapannya Rakor GP Ansor ini, bisa menghasilkan program-program yang bermanfaat dan dapat secara langsung dirasakan oleh masyarakat.
"Semoga rakor siang hari ini dapat menghasilkan program-program yang bermanfaat untuk masyarakat tanpa tebang pilih," harap wicka.
Penulis: Admin.