Logo
images

Saka Kominfo Kota Serang Rayakan Milad Ke-4

SERANG - Satuan Karya Pramuka Kominfo (Saka Kominfo) merupakan tempat peningkatan dan pengembangan kecakapan, ketrampilan pengalaman dan kepemimpinan para Pramuka Penggalang yang berusia 14 tahun atau lebih.

Pramuka Penegak dan Pandega dalam usahanya menyelenggarakan kegiatan-kegiatan nyata dan produktif di bidang Komunikasi dan Informatika, sesuai dengan aspirasi pemuda Indonesia dan kepentingan masyarakat, sejalan dengan perkembangan teknologi Komunikasi dan Informatika.

Tujuan dan sasaran dari saka Kominfo, salah satunya adalah untuk meningkatkan pengetahuan dan keterampilan praktis dalam bidang komunikasi dan informatika.

Saka Kominfo beranggotakan sedikitnya 10 orang dan maksimal 40 orang terdiri atas 4 krida, yaitu, Krida kehumasan, krida telematika, Krida multimedia dan Krida broadcast Dalam rangka ulang tahun saka kominfo yang keempat di tahun 2023, Ketua Kwarcab Kota Serang Ahmad Saefullah menyampaikan, apresiasi yang setinggi-tingginya kepada ketua dan seluruh anggota saka Kominfo yang sudah terasa keberadaan di tengah-tengah masyarakat Kota Serang.

Padahal, saka kominfo ini, kata Ahmad, baru memasuki usia ke-4 dari keberadaan nya, namun segala aktivitas dan inovasi yang dimiliki sudah nampak adanya dan terasa di tengah-tengah masyarakat.

"Saya, mengapresiasi pada keputusan saka kominfo yang ketua ini yang luar biasa banyak berkiprah dan bisa memajukan diskominfo Kota Serang, padahal belum lama berdiri tapi sudah bisa di rasakan oleh anggota Pramuka baik penegak maupun pandega yang ada di Kota Serang," ucapnya.

"Selalu bisa memberikan yang terbaik untuk generasi Pramuka yang ada di Kota Serang, oleh karena itu, mudah mudahan dengan saka kominfo yang ke 4 ini, bisa lebih eksis dan lebih maju,"tambah Ahmad Saefullah.

Diakhir sambutannya, Ahmad mengungkapkan, terima kasih kepada pimpinan saka kominfo Kota Serang yang sangat luar biasa selalu memberikan support kepada dewan saka kominfo, untuk melakukan kegiatan- kegiatan yang bermanfaat dan memberikan inovasi kepada semuanya, sehingga termotivasi dewan saka untuk melaksanakan kegiatan-kegiatan di Kominfo.

"Semoga dengan hadirnya saka kominfo ini, bisa sinergi dalam meningkatkan pengetahuan dan keterampilan praktis dalam bidang komunikasi dan informatika, serta bisa mewujudkan salah satu cita-cita kita semua yaitu smart city,"tutup Ahmad Saefullah ketua kwarcab Kota Serang yang juga sekdis Kominfo Kota Serang.

Penulis: Admin.



Dipost Oleh Admin FK-KIM

FK KIM Kota Serang adalah forum resmi kelompok informasi Kota Serang yang berfungsi sebagai media silaturahmi dan informasi yang dapat diakses oleh seluruh masyarakat Kota Serang.