Logo
images

Susun Nota Kesepahaman, Kementerian PUPR Adakan Wokrshop di Kota Serang

SERANG - Kementerian PUPR Direktorat Jenderal Sumber Daya Air (SDA) BBWS Cidanau Ciujung Cidurian laksanakan Workshop Penyusunan Naskah/ Dokumen Perjanjian Kerjasama/ Nota Kesepakatan dalam Kegiatan Pengelolaan SDA, Selasa (24/09/2024).

Dalam sambutannya Kepala PPK Perencanaan dan Program Balai besar Wilayah sungai cidanau ciujung cidurian, Kota serang, Arif Budi Santoso menjelaskan kegiatan tersebut untuk meningkagkan sinergi antara Pemerintah Pusat dan Pemerintah Daerah.

"Tujuan kegiatan ini adalah untuk meningkatkan sinergitas antar instansi baik dengan pemerintah pusat dalam hal ini Kementerian Lembaga Satuan Kerja Perangkat daerah atau institusi diarahkan sinergitas ini dalam rangka pengelolaan sumber daya air secara terpadu pada wilayah sungai Cidanau Ciujung Cidurian," jelasnya.

Ia juga menambahkan, pengelolaan SDA menjadi tugas bersama dan semoga kegiatan ini berjalan dengan baik.

"Diarahkan sinergitas ini dalam rangka pengelolaan sumber daya air secara terpadu pada wilayah Sungai Cidanau Ciujung Cidurian," tambahnya.

Diketahui pelaksanaan Workshop Penyusunan Naskah/ Dokumen Perjanjian Kerjasama/ Nota Kesepakatan dalam Kegiatan Pengelolaan SDA dihadiri oleh Perwakilan Bappeda Kota Serang, DPUPR Kota Serang, BPKAD Kota Serang.

 

Penulis: Admin.



Dipost Oleh Admin FK-KIM

FK KIM Kota Serang adalah forum resmi kelompok informasi Kota Serang yang berfungsi sebagai media silaturahmi dan informasi yang dapat diakses oleh seluruh masyarakat Kota Serang.