Logo
images

TBM Bermula dari Masyarakat

SERANG - Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Serang Dr. Alpedi M.Pd meresmikan Sekretariat Pengurus Daeran Forum Taman Bacaan Masyarakat (FTBM) Kota Serang di Satuan Pendidikan Non Formal Sanggar Kegiatan Belajar (SPNF SKB), Cipocok, Kota Serang, pada Rabu pekan lalu, 18 Agustus 2021.

Peresmian dilakukan setelah pembukaan kegiatan Workshop Penguatan TBM di SKB tahun 2021, dengan disaksikan oleh Ketua PD FTBM kota Serang Masrur Alawi SE., Ketua SPNF SKB Kota Serang, Dedah Judliah, S.Pd, M.Si dan Pengelola TBM di Kota Serang.

“Kehadiran TBM merupakan bagian dari sisi Pendidikan. Melalui Pendidikan yang baik, maka akan bisa terwujud kota Peradaban,” sambut Kadis Pendidikan dan Kebudayaan Kota Serang.

Namun demikian, tegas Alpedi, yang baru sebulan dilantik menjadi Kadis Pendidikan dan Kebudayaan Kota Serang, “TBM yang bisa berkembang adalah TBM yang tumbuh dan bermula dari masyarakat," tegasnya.

Ketua PD FTBM Kota Serang sangat berterima kasih kepada Ketua SPNF SKB Kota Serang yang telah memberikan salah satu ruang di Gedung SPNF SKB Kota Serang menjadi Sekretariat PD FTBM Kota Serang.

“Kami ingin terus bersinergi dengan SPNF SKB Kota Serang dalam berbagai kegiatan literasi dan pendidikan non formal kepada masyarakat," katanya.

 

 

 

 

 

 

Penulis dan Foto : Risna F kania



Dipost Oleh Admin FK-KIM

FK KIM Kota Serang adalah forum resmi kelompok informasi Kota Serang yang berfungsi sebagai media silaturahmi dan informasi yang dapat diakses oleh seluruh masyarakat Kota Serang.