Logo
images

Dispenbud Kota Serang Bersama Himpaudi Gelar Pentas Seni Anak 2023

SERANG - Mengasah kreatifitas anak melalui pentas seni Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) 2023, Kepala Dispenbud Kota Serang Tubagus Suherman harapkan potensi terbaik untuk kebangaan Kota Serang, Selasa (09/05/2023).

Hal tersebut diutarakannya saat menghadiri acara pelepasan dan pentas seni anak usia dini se-Kota Serang 2023 di Gor Hartono Group 1 Kopassus Kota Serang.

"Bahwa kegiatan penglepasan dan pentas seni Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) ini dilaksanakan setiap tahun oleh Dispenbud Kota Serang yang diikuti oleh seluruh satuan pendidikan anak usia dini (PAUD) Se-Kota Serang," tuturnya.

Tubagus Suherman juga mengatakan, bahwa kegiatan tersebut bertujan untuk mengapresiasi anak-anak paud yang sudah giat dan semangat dalam belajar semasa paud dan juga menumbuh kembangkan bakat anak melalui Pentas Seni.

“Dari penglepasan ini juga ada pentas seni yang dilaksanakan dengan baik, dari sini akan terlahir bibit-bibit potensi terbaik untuk menjadi kebanggan Kota Serang. Dan tahun ini diikuti 3000 anak dari 6 Kecamatan se Kota Serang," katanya.

Diketahui, kegiatan tersebut berhasil diselenggarakan bersama Himpunan Pendidik dan Tenaga Kependidikan Anak Usia Dini Indonesia (Himpaudi) Kota Serang dan diikuti sekitar 3000 anak Paud dari 6 Kecamatan se-Kota Serang.

 

 

Admin.



Dipost Oleh Admin FK-KIM

FK KIM Kota Serang adalah forum resmi kelompok informasi Kota Serang yang berfungsi sebagai media silaturahmi dan informasi yang dapat diakses oleh seluruh masyarakat Kota Serang.